Jangan Panik! Ini Cara Mudah Membuka iMEI iPhone yang Terblokir
Jum, 25 Apr 2025 pukul 22.48
Roovers pernah merasakan sinyal hilang secara tiba-tiba di iPhone? Tak sekedar hilang, bahkan saat berganti nomor pun tetap tak terdeteksi sinyalnya.
Ya, kemungkinan terbesar iMEI iPhone mu telah terblokir. iMEI iPhone yang terblokir ini ada banyak penyebabnya, salah satunya adalah adanya pemberlakuan aturan iMEI di Indonesia.
Di mana setiap iPhone yang masuk ke pasar tanah air secara ilegal alias Black Market (BM) tidak akan bisa mengakses internet dengan provider di Indonesia. Namun, jangan khawatir jika iMEI kamu terblokir Roovers.
Pasalnya, kamu bisa melakukan beberapa cara untuk membuka blokir iMEI pada iPhone mu. Lantas, bagaimana cara membukanya? Yuk simak penjelasan berikut untuk mengetahuinya.
Cara Mudah Membuka iMEI iPhone yang Terblokir
Membayar Pajak
Kamu harus tahu bahwa dengan membayar pajak untuk iPhone, kamu sudah bisa mengatasi iMEI yang terblokir atau tidak terdaftar.
Setelah kamu berhasil membayar pajak untuk iPhone mu, tentu saja sinyalnya akan berfungsi normal kembali. Besar biayanya yang dibayarkan menyesuaikan harga iPhone yang kamu miliki ya.
Mendaftarkan ke Pihak Bea Cukai
Tidak perlu jauh-jauh datang ke kantor Bea Cukai, kamu bisa mendaftarkannya secara online. Ikuti langkah berikut ini.
- Masuk ke situs resmi Bea Cukai lalu pilih menu “Register iMEI”. Kemudian pengguna akan diarahkan ke menu yang sesuai kebutuhan.
- Isi semua data yang diminta oleh situs tersebut.
- Ikuti instruksi yang muncul di layar perangkat, pihak Bea Cukai akan memproses kebutuhan tersebut.
- Tunggu selama beberapa saat untuk mendapat konfirmasi dari pihak Bea Cukai.
Menggunakan Jasa Seseorang untuk Membuka Blokiran iMEI
Kalau kamu mau yang lebih mudah dan praktis, cara ini bisa menjadi pilihan mu. Karena kamu cukup membayar jasa seseorang untuk membuka blokiran iMEI mu.
banyak pihak yang menawarkan jasa ini. Jadi, kamu harus hati-hati dalam mencari penyedia jasa yang paling terpercaya. Karena dalam membuka blokiran iMEI akan berkaitan dengan data diri dan keamanan perangkat seluler dari para pemiliknya.
Itulah beberapa cara mudah membuka iMEI iPhone yang terbuka. Semoga bermanfaat, Roovers!
Penulis: Bella Nurmaya