Mengulik Crab Mentality, Si Paling Iri Dengan Kesuksesan Orang Lain

Sen, 5 Mei 2025 pukul 04.12

Roovers, di kehidupan pasti kerap menemukan orang dengan beragam sifatnya. Kita umumnya bertemu dengan orang yang kerap memberikan apresiasi terhadap pencapaian orang lain, namun juga sebaliknya.

Perilaku seperti itu umumnya disebut dengan crab mentality. Ya, crab mentality identik dengan perilaku seseorang yang merasa iri atau tidak senang terhadap kesuksesan orang lain. Dalam bahasa Indonesia, crab mentality berarti mental kepiting.

Dikutip dari laman resmi Sampoerna University, kondisi seseorang memiliki crab mentality disebabkan lantaran punya jiwa kompetisi tinggi yang berlebihan dan mau orang lain senasib dengannya.

Pemakaian nama kepiting sendiri didasarkan pada perilaku dasar hewan krustasea satu ini yang dianggap memiliki kesamaan dengan orang iri dan mau mencegah orang lain sukses.

Jika kepiting berada di sebuah tempat yang sempit dan sesak akibat terlalu banyak kepiting, mereka akan mencoba naik ke atas agar terbebas dari himpitan. Namun, ada pula kepiting yang menariknya agar tidak keluar.

Menurut para ahli, alasan kepiting menarik kawannya adalah untuk menyelamatkannya dari hewan pemangsa. Jika diterapkan pada kehidupan manusia, mental kepiting ini dianalogikan sebagai orang yang ingin menghambat seseorang dalam meraih kesuksesan.

Tapi tak jarang kita sulit mengetahui orang dengan mental ini kan Roovers? Tenang, ternyata ada beberapa ciri yang menandakan bahwa orang tersebut memiliki crab mentality. Antara lain:

  1. Tidak suka atau merasa sakit hati jika melihat orang lain sukses
  2. Menganggap kesuksesan orang lain dihasilkan dari cara yang tidak baik atau keberuntungan semata
  3. Suka bersaing secara tidak sehat atau bahkan hingga menjatuhkan saingannya
  4. Tidak suka menghargai usaha yang dilakukan orang lain
  5. Kerap membandingkan diri dengan orang lain
  6. Suka mengajak orang yang dianggap saingan atau lebih pintar darinya untuk melakukan hal tidak baik

Ternyata Roovers pembahasan tentang crab mentality juga dibahas di Podcast Three Minutes Booster loh. Penasaran pembahasannya? Yuk dengerin hanya di ROOV.



 

Penulis: Asthesia Dhea Cantika