Kisah Cinta Zeus dengan Para Istri dan Selingkuhannya
Sab, 26 Apr 2025 pukul 00.21
Roovers mungkin tak asing dengan sosok dewa dalam mitologi Yunani. Ya, dalam mitologi yang terkenal seantero dunia itu ada banyak dewa dan dewi, salah satunya yang terkenal adalah Zeus.
Sebagai raja dari para dewa Zeus dikenal memiliki banyak istri dan selingkuhan. Cerita mereka pun menarik untuk dibahas Roovers.
Untuk mengetahuinya, simak penjelasan berikut ini ya Roovers.
Kisah Cinta Zeus dengan Istri dan Selingkuhannya
Perlu diketahui, Zeus memiliki istri sah bernama Hera yang tak lain adalah kakak perempuannya sendiri. Tak hanya Hera, ia juga menjalin hubungan asmara dengan banyak perempuan lainnya, baik dari kalangan dewi, peri, hingga manusia.
Oleh sebab itu, Zeus dikenal sebagai bapak para dewa-dewi, lantaran ia memiliki banyak anak dari istri-istri dan selingkuhannya.
Dalam Mitologi Yunani, Zeus memiliki tujuh istri abadi, yakni Metis, Themis, Hera, Eurynome, Demeter, Mnemosyne, dan Leto. Ia juga memiliki banyak selingkuhan, salah satunya Europa.
Hera
Menurut mitologi Yunani, Hera adalah Dewi yang memiliki kekuatan besar seperti sang suami yang menjadi dewa tertinggi. Zeus menikahi sang kakak dengan tipu muslihat.
Dikisahkan bahwa Zeus menyukai Hera sejak lama namun selalu ditolak. Hingga, ia menyamar sebagai burung tekukur untuk mendekati Hera.
Hera yang tidak menyadari penyamaran tersebut, mendekatkan burung tekukur itu ke dadanya. Saat itulah, Zeus berubah ke wujud aslinya dan memperkosa Hera.
Setelah kejadian tersebut, Hera pun akhirnya mau dinikahi oleh Zeus. Dari pernikahannya itu, Hera melahirkan lima anak, antara lain Ares sang dewa perang, Hebe sang dewi masa muda, Eris sang dewi perselisihan, dan Eileithiia sang dewi kelahiran.
Hera juga dikisahkan memiliki anak yang dilahirkan sendiri tanpa suami, yakni Hefaistos. Kendati begitu, dalam versi lain dari Mitologi Yunani menyebut bahwa Hefaistos adalah anak dari Hera dan Zeus, namun ia dibuang dari Gunung Olimpus lantaran buruk rupa.
Hera juga dikisahkan sebagai sosok istri pencemburu dan sangat membenci istri-istri lain dan selingkuhan Zeus.
Metis
Hera bukanlah istri pertama Zeus, istri pertamanya adalah Metis sang Oceanid atau peri laut. Metis dikisahkan sebagai sosok yang sangat bijaksana dan memiliki keahlian meramal.
Metis juga yang membantu Zeus memenangi pertempuran melawan Kronos. Saat sedang hamil, Metis memperingatkan kepada Zeus, bahwa anak yang dilahirkannya kelak akan menggulingkan kekuasaan sang raja para dewa.
Zeus yang merasa cemas memilih menelan sang istri, Metis, hidup-hidup. Ia pun merasakan sakit kepala yang amat parah.
Hephaestus sang bawahan kemudian memukul kepala Zeus dengan kapak lalu keluarlah seorang anak. Anak tersebut diberi nama Athena, seorang dewi perang yang sangat kuat.
Europa
Europa, salah satu selingkuhan Zeus yang terkenal dengan kecantikannya. Putri dari Phoenix atau Agenor, Raja Fenisia ini pun didekati Zeus.
Sama halnya saat mendekati Hera, Zeus pun menerapkan trik sama demi menculik Europa. Ia pun menyamar sebagai banteng putih untuk mendekati sang putri.
Europa yang terpikat dengan wujud banteng putih nan memesona itu kemudian naik di atas punggung banteng yang merupakan jelmaan Zeus. Tak menunggu lama, sang raja dewa pun membawa lari Europa dari Fenesia ke Kreta, sebuah pulau di Yunani.
Di sana Europa kemudian melahirkan tiga anak Zeus, yakni Minos, Rhadamanthys, dan Sarpedon. Minos menjadi penguasa Kreta, Rhadamanthys menjadi penguasa Kepulauan Cyclades, sedmentara Sarpedon menjadi penguasa Lycia.
Tak sampai menikah, Europa justru menikah dengan Raja Kreta bernama Asterius, yang bersedia mengadopsi anak-anaknya dari Zeus.
Bagaimana Roovers sudah paham tentang kisah cinta Zeus ini?
Penulis: Asthesia Dhea Cantika